Standard Post with Image
Ekonomi

Sebentar Lagi Cina akan Ungkap Data Inflasinya, Akankah Rupiah Menguat?

 

Wartaukm.com - Bank Indonesia katakan kabar baik peningkatan rupiah, akan tetapi ditekan kembali dalam melawan dolar Amerika Serikat (AS).

Melansir data Refinitiv, hingga akhir perdagangan kemarin, Rabu (8/11/2023) rupiah kembali ambruk terhadap dolar AS ditutup di angka Rp15.645/US$ atau melemah 0,13%. Hal ini melanjutkan tren pelemahan Selasa (7/11/2023) yang juga ditutup melemah 0,58%.

Pasar keuangan domestik mengalami tekanan meski kemarin (8/11/2023) Bank Indonesia (BI) mengumumkan kabar baik yakni Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Oktober tercatat meningkat menjadi 124,3, lebih tinggi dibandingkan September 2023, yaitu sebesar 121,7.

"Survei Konsumen Bank Indonesia pada Oktober 2023 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Hal ini tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Oktober 2023 sebesar 124,3, lebih tinggi dibandingkan dengan 121,7 pada September 2023," kata Direktur Departemen Komunikasi BI Nita A. Muelgini dalam keterangan pers, Rabu, (8/11/2023).

Meski tercatat nilai tukar rupiah melemah, tapi BI optimis bahwa rupiah akan menguat kedepannya. Hal ini terjadi karena terjaganya pasokan aliran modal asing ke Indonesia terkhusus ke Instrumen Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI) 

Edi Susianto selaku Kepala Departemen Pengelolaan Moneter BI menjelaskan bahwa kepemilikan asing di SRBI mencapai Rp16,98 triliun dari total SRBI sebesar Rp 144,31 triliun terhitung hingga 6 November 2023. Sedangkan total yang sudah diperdagangkan di pasar sekunder adalah Rp27,99 miliar.

Pada hari ini, Kamis (9/11/2023) ada sejumlah sentimen yang bakal mempengaruhi gerak rupiah.

Pertama dari inflasi China akan dirilis pada Kamis (9/11/2023) pagi hari baik secara bulanan maupun tahunan. Trading Economics memproyeksikan inflasi China akan berada di angka 0,2% (year on year/yoy dan 0,2% (month on month)/mom untuk periode Oktober.

Bagi China sendiri, belakangan ini Consumer Price Index (CPI) secara tahunan masih tergolong sangat rendah bahkan sempat mengalami deflasi pada Juli 2023 dan memberikan kekhawatiran bagi pasar

Cina Merupakan negara dengan perekonomian terbesar di Asia dan tujuan utama ekspor Indonesia, oleh karena itu data inflasi Cina menjadi penting bagi Indonesia karena perkembangan ekonomi Cina akan berdampak signifikan terhadap ekonomi domestic

Kemudian, pada hari ini pelaku pasar akan mencermati data tenaga kerja AS. Nanti malam sekitar pukul 20.30 WIB akan rilis klaim pengangguran awal & lanjutan.

Konsensus pasar berekspektasi klaim pengangguran awal yang berakhir tanggal 4 November 2023 naik menjadi 218.000.

Sedangkan klaim pengangguran lanjutan terus meningkat sebesar 35.000 menjadi 1.818.000 pada pekan yang berakhir 21 Oktober 2023, tertinggi sejak pertengahan April, dari 1.783.000 pada minggu sebelumnya, dan di atas perkiraan pasar sebesar 1.800.000.

Diketahui bahwasanya pengangguran semakin sulit mendapat pekerjaan Meskipun secara historis tenaga kerja masih pada tingkat yang ketat, tetapi data dari The Fed memberi sinyal bahwa kondisi pasar tenaga kerja sedikit melemah. 

Selanjutnya, dari domestik pada pukul 10.00 WIB, Bank Indonesia (BI) akan merilis penjualan ritel secara tahunan. Sebelumnya, penjualan ritel di Indonesia meningkat sebesar 1,1% (yoy) pada bulan Agustus 2023, turun dari kenaikan 1,6% pada bulan Juli dan menunjukkan pertumbuhan selama tiga bulan berturut-turut.

Sementara proyeksi yang dihimpun oleh Trading Economics menunjukkan penjualan ritel Indonesia akan naik menjadi 2,9% yoy. Jika hal ini terjadi, maka ini menjadi hal positif bagi perekonomian Indonesia karena menunjukkan bahwa mayoritas penjualan bertumbuh yang berimplikasi bahwa perekonomian Indonesia berjalan dengan cukup baik.

Teknikal Rupiah 

Secara teknikal dalam basis waktu per jam, rupiah terpantau bergerak terbatas di area yang bertepatan dengan garis rata-rata selama  50 jam atau moving average 50 (MA50). Pelemahan rupiah apabila menembus garis MA50 ke atas ada potensi bisa berlanjut ke resistance terdekat di Rp15.725/US% yang merupakan area gap down yang sempat terjadi pada 4 November 2023. 

Di lain sisi, pelaku pasar juga perlu mencermati posisi support yang potensi diuji  apabila rupiah kembali menguat, yakni di posisi Rp15.585/US$. Nilai tersebut diambil berdasarkan garis horizontal line dari low 7 November 2023.  

Standard Post with Image
Ekonomi

SMELTER KEDUA FREEPORT AKAN BEROPERASI SESUAI TARGET MENURUT KEMENTRIAN BUMN

Wartaukm.com - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo melakukan kunjungan kerja ke proyek pembangunan smelter milik PT Freeport Indonesia (PTFI) di Kawasan Ekonomi Khusus Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE), Gresik, Jawa Timur pada Kamis (9/11/2023).

Kartika Wirjoatmodjo mengapresiasi PTFI yang telah menyelesaikan lebih dari 80 persen pembangunan smelter per akhir Oktober, sesuai target linimasa kurva-S dari pemerintah.

Dalam peninjauannya, Kartika Wirjoatmodjo, sebagai perwakilan dari pemerintah, menyampaikan bahwa proyek smelter PTFI sangat penting untuk meningkatkan daya saing Indonesia dan mengurangi ketergantungan terhadap impor beberapa material utama yang dibutuhkan untuk ekonomi Indonesia.

“PTFI salah satu perusahaan yang memberikan kontribusi terbesar ke negara, dalam bentuk pajak, royalti. Kita ingin produksi Freeport baik di hulunya, maupun nanti di smelternya benar- benar bisa sesuai harapan, termasuk juga emas dan logam mulia lainnya”, kata Kartika Wirjoatmodjo.

PTFI terus dalam proses penyelesaian beberapa pekerjaan untuk menyelesaikan konstruksi fisik pada akhir Desember 2023. Setelah itu, perusahaan akan melalui tahap pre-commissioning dan commissioning untuk memastikan semua fasilitas berfungsi dengan baik dan siap untuk memulai operasi pada akhir Mei 2024. Setelah beroperasi, smelter kedua ini diharapkan dapat mencapai kapasitas produksi penuh pada Desember 2024.

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Direktur PTFI Tony Wenas menyampaikan tantangan utama dalam penyelesaian smelter yaitu proyek manajemen yang tidak mudah. “Menyangkut begitu banyak sub-kontraktor, melibatkan tenaga kerja yang banyak, bagaimana memadukannya sehingga inline,” ujar Tony.

Tony menambahkan bahwa keberadaan smelter PTFI hingga kuartal III 2023 telah berkontribusi terhadap nilai realisasi investasi untuk hilirisasi.

Berdasarkan data yang diterbitkan oleh Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), realisasi investasi untuk hilirisasi di sektor mineral bernilai Rp 151,7 triliun, di mana kontribusi tembaga mencapai Rp 47,6 triliun. Dengan sumber daya alam yang ada di Indonesia dan dengan program percepatan investasi, Indonesia diperkirakan akan menjadi pemain yang penting dalam bidang pertambangan dan hilirisasi.

“Sudah banyak investasi yang mau masuk di Indonesia untuk membuat value added yang akan lebih banyak lagi. Demand produk tambang akan semakin tinggi dan ini merupakan peluang dan Indonesia akan menjadi pemain yang diperhitungkan di dunia,” kata Tony Wenas.

Menurut data yang diterbitkan oleh Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), realisasi investasi untuk hilirisasi di sektor mineral bernilai Rp 151,7 triliun, di mana kontribusi tembaga mencapai Rp 47,6 triliun. Dengan sumber daya alam yang ada di Indonesia dan dengan program percepatan investasi, Indonesia diperkirakan akan menjadi pemain yang penting dalam bidang pertambangan dan hilirisasi.

 

Standard Post with Image
Ekonomi

UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN PABRIK PENGOLAHAN SAWIT PTPN III, PLN MEMASOK LISTRIK RAMAH LINGKUNGAN

Wartaukm.com Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) dan PT PLN (Persero) mengadakan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan tujuan untuk meningkatkan penyediaan Sertifikat Energi Terbarukan (Renewable Energy Certificate) untuk pabrik kelapa sawit, serta mempromosikan penggunaan energi baru terbarukan.

Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti mengatakan, kolaborasi penyediaan listrik bersih untuk PTPN Group, merupakan salah satu upaya PLN untuk mengakselerasi transisi energi.

Hal ini sekaligus mendukung target pemerintah untuk mencapai net zero emissions (NZE) pada 2060.

"Sekarang energi hijau sudah merupakan kebutuhan atau kewajiban kita semua yang harus kita mulai dari sekarang. Tentunya ini bukan karena tuntutan dari stakeholder kita, tapi lebih kepada bagaimana kita menyiapkan generasi yang akan datang masih bisa menikmati udara yang bersih dan hijau," ujar Edi.

Menurut Edi, kerjasama antara PLN dan PTPN III (Persero) mencakup berbagai aspek, termasuk penyediaan tenaga listrik untuk pabrik kelapa sawit, penyediaan Sertifikat Energi Terbarukan (REC) untuk mendukung program Environmental, Social, and Governance (ESG) PTPN III, serta pelaksanaan program sharing pengetahuan dan pembangunan kapasitas dalam penggunaan energi baru terbarukan.

Dalam kolaborasi antara PTPN III dan PLN melalui penyediaan listrik hijau, Edi berharap bahwa inisiatif ini akan mendukung produksi PTPN Group di sekitar 68 pabrik kelapa sawit dengan kapasitas sekitar 2.960 ton per jam. Dengan demikian, kapasitas produksi yang saat ini mencapai 2,8 juta ton per tahun dapat meningkat dengan biaya yang lebih efisien.

Kesepakatan MoU antara PTPN III (Persero) dan PLN (Persero) ini menandai langkah penting dalam upaya mendorong penggunaan energi terbarukan dalam industri perkebunan, serta kolaborasi untuk meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan dalam penyediaan tenaga listrik bagi pabrik kelapa sawit.

Direktur Produksi dan Pengembangan PT Perkebunan Nusantara III (Persero), Mahmudi, menjelaskan bahwa MoU ini merupakan langkah awal dalam menciptakan kerja sama yang kuat antara kedua belah pihak untuk menyediakan tenaga listrik di pabrik kelapa sawit yang dimiliki oleh PTPN Group, serta untuk meningkatkan penggunaan energi baru dan terbarukan.

"Hingga saat ini, sebanyak 8 dari 68 Pabrik Kelapa Sawit milik PTPN Group telah terpasang daya listrik PLN dengan kisaran 1.700 hingga 2.175 kVA, yang digunakan sebagai sumber energi listrik dalam proses pengolahan," ungkap Mahmudi.

Mahmudi mengatakan, dengan adanya PLN-isasi sebagai sumber energi listrik di pabrik kelapa sawit (PKS), maka access cangkang kedepannya dapat dikerjasamakan dengan PLN sebagai alternatif substitusi bahan bakar batubara.

Melalui kolaborasi ini, lanjut Mahmudi, PLN akan mendukung keandalan pasokan listrik pabrik PTPN Group melalui program layanan prioritas, guna pemenuhan kelancaran proses pengolahan.

“Dengan adanya kerja sama ini, PLN juga akan menerbitkan Renewable Energy Certificate (REC) untuk mendukung program Environmental, social, and Governance (ESG) di PTPN Group,” tambahnya

Mahmudi juga mengungkapkan, PTPN III (Persero) sebagai induk holding di klaster perkebunan dan kehutanan, telah menjalin kerja sama dengan mitra dalam mengoperasikan pembangkit listrik tenaga biogas dan biomassa sawit dengan total kapasitas 27MW.

Energi ini diperoleh dari pemanfaatan sumber energi baru terbarukan berbasis POME dan Tandan Kosong dari pabrik kelapa sawit.

"Oleh karena itu, harapannya adalah bahwa pembangkit listrik yang ada di PTPN Group dapat terdaftar sebagai pembangkit energi baru terbarukan," ujar Mahmudi.

Standard Post with Image
Ekonomi

BRIGJEN MAR NAWAWI MENGAMANKAN ASET NEGARA SEBESAR RP 10 TRILIUN DARI PARA MAFIA TANAH

Wartaukm.com - Selama lebih dari 24 tahun lamanya, lahan seluas 48 hektar di bilangan Jatikarya, Kecamatan Jakasampurna, Kota Bekasi, dikuasai mafia tanah. Padahal, lahan itu milik Mabes TNI.

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, yang paham tentang isu ini, memutuskan untuk tidak menyerah dan memberikan dukungan terhadap upaya mengatasi mafia tanah dengan membentuk Satgas Mafia Tanah. Satgas ini bekerja sama dengan Kementerian ATR/BPN, Kejaksaan Agung, dan Polri.

Dandenma Brigjen TNI (Mar) Nawawi, yang dipilih untuk menjadi Ketua Tim Satgas, berkomitmen untuk menghentikan praktik penguasaan lahan ilegal oleh mafia tanah. Ia bekerja sama dengan anggota Satgas yang dipimpinnya dan berkoordinasi dengan Kementerian ATR/BPN, Kejaksaan Agung, dan Polri.

Tim bekerja keras menuntaskan persoalan mafia tanah TNI seluas 48 hektare yang bernilai Rp 10 triliun itu. “Ini prestasi yang membanggakan, di saat banyak mafia tanah, kita masih bisa menyelesaikan dengan baik, dan pelakunya diproses hukum,” ujar Panglima Yudo Margono bangga.

Pernyataan panglima disampaikan saat memberikan paparan dalam kegiatan Rapat Koordinasi Pencegahan dan Penyelesaian Tindak Pidana Pertanahan di Grand Mercure Kemayoran, Jakarta, Rabu (8/11/2023).

Terkait dengan kasus tanah di Jatikarya, pada tahun 2000, Candu bin Godo dan 77 orang lainnya melalui advokat Dani Bahdani menuntut Kementerian Pertahanan dan Mabes TNI.

Mereka memakai alat bukti girik C 529 atas nama Minim bin Kaboel berupa 77 lembar girik dan 38 lembar pajak bumi bangunan (PBB) tahun 1986-1990.

Panglima Yudo kemudian melalui kuasa hukumnya melaporkan pelaku yang telah membuat dan menggunakan girik C 529 palsu kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit pada 6 Maret 2023.

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, yang berperan penting dalam kasus ini, telah tertuntaskan. Dalam rangka penyelesaian sengketa tanah tersebut, Laksamana Yudo banyak mendapatkan bantuan dari Satgas Mafia Tanah yang diketuai oleh Brigjen TNI (Mar) Nawawi.

“Saya sebagai pimpinan TNI sangat berterima kasih dan penghargaan kepada Menteri ATR, Jaksa Agung dan Kapolri serta seluruh Anggota Satgas yang bekerja keras menyelesaikan dengan berbagai tantangan," ujarnya.

"Setiap hari saya dapat laporan, bahwa ternyata tidak mudah. Alhamdulillah dengan kesabaran sehingga semua bisa dilaksanakan dengan baik. Ini menjadi pilot project untuk tanah-tanah TNI yang bermasalah, sehingga tidak mengganggu tugas pokok TNI,” lanjut Panglima TNI.

Pada kesempatan tersebut, Brigjen Nawawi dan semua anggota Satgas Mafia Tanah menerima penghargaan dari Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono dan pin emas dari Menteri ATR/BPN, Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto.

Brigadir Jenderal TNI (Mar) Nawawi, S.E., M.M., lahir di Malang, 12 Januari 1973, adalah perwira tinggi TNI-AL yang sejak 4 November 2022 mengemban amanat sebagai Komandan Detasemen Mabes TNI.

Sebelumnya, Nawawi adalah Komandan Detasemen Mabes TNI AL. Lulusan Angkatan ke-XLII/tahun 1996 ini juga pernah mengemban jabatan Koorsmin Kepala Staf TNI-AL (2021 – 2022).

Standard Post with Image
Ekonomi

DI KUARTAL III 2023 PT KAI MENDAPATKAN LABA BERSIH RP. 1,51 TRILIUN

Wartaukm.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membukukan laba bersih Rp1,51 triliun hingga Kuartal III 2023.

"Naik 20 Persen dibandingkan periode yang sama tahun 2022 sebesar Rp1,26 triliun," ucap EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji di Jakarta, Jumat (10/11/2023).

Selain fokus pada profitabilitas, KAI juga berfokus pada penerapan ESG, seperti penggunaan bio solar untuk kereta api, penggunaan panel surya di stasiun dan kantor, serta kegiatan-kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) di bidang lingkungan hidup ataupun pendampingan UMKM.

"KAI telah menggunakan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) atau solar panel di Stasiun Gambir dan gedung Jakarta Railway Center," terangnya.

Melanjutkan ke depan, KAI berencana untuk memasang panel surya di 40 stasiun dan 2 balai yasa. Pemasangan ini merupakan bagian dari upaya KAI untuk melakukan transisi energi menggunakan Energi Baru Terbarukan (EBT) sebagai sumber energi listrik untuk berbagai aset KAI.

Sementara itu, untuk bahan bakar kereta api, KAI saat ini telah mulai menggunakan Biosolar B30, yang berarti 30 persen dari campuran tersebut terdiri dari bahan bakar yang berasal dari sumber nabati atau organik, seperti minyak kelapa sawit, jarak, atau berbagai bahan organik lainnya.

"Biosolar B30 ini memiliki emisi gas buang yang lebih rendah, sehingga dapat membantu mengurangi polusi udara. Bahkan di beberapa titik di Sumatera KAI sudah menggunakan Biosolar B35 yang berarti tingkat ramah lingkungannya lebih tinggi," terangnya.

KAI terus mendukung pertumbuhan UMKM di Indonesia melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Saat ini, total ada 660 mitra binaan aktif KAI yang tersebar di seluruh daerah operasional Jawa dan Sumatera.

"Pada tahun 2023 ini, hingga bulan Oktober, KAI telah menyalurkan dana sebesar Rp3,8 miliar bagi UMKM binaannya melalui program kolaborasi," terangnya.